engecat adalah hal yang mudah dikerjakan bahkan oleh orang yang tidak mempunyai pengalaman dalam mengecat. Namun apakah mengecat hanya terbatas pada teknik standar? Tentu saja tidak!
Teknik mengecat dapat dikembangkan sehingga akan tercipta berbagai kreasi efek cat yang indah. Meskipun begitu, teknik yang akan disajikan berikut ini tetap mudah dilakukan oleh siapa saja.
Wadah dari tanah liat atau dinding rumah, misalnya, bisa Anda cat dengan efek gelembung sabun yang pecah dan meninggalkan pola bulatan-bulatan yang tampak indah. Bahan yang digunakan mudah didapatkan di pasaran, yaitu:
Cara pengerjaannya hanya memerlukan 2 langkah. Langkah pertama, untuk membuat cat yang menimbulkan efek gelembung, campurkan lem kayu yang diencerkan dengan air secukupnya, sampai kira-kira bisa dikuaskan seperti cat tembok. Kemudian berikan pewarna sandy dengan warna menurut selera dan campurkan dengan sampo.
Langkah kedua, oleskan cat tembok pada obyek yang akan dicat. Cat tembok ini berfungsi sebagai cat dasar. Tunggu sampai cat dasar kering, kemudian lanjutkan dengan mengaplikasikan cat warna yang telah Anda siapkan tadi. Pengaplikasian cat warna ini tidak dengan dikuaskan seperti biasa, tetapi ditutulkan di obyek yang sudah diberi cat dasar tadi.
Pengaplikasian cat warna ini memang dilakukan dengan cara khusus, karena jika dikuaskan seperti biasa, maka efek yang diinginkan tidak dapat terlihat.
Semoga berguna dan bermanfaat
Dapatkan kumpulan Ebook Gratis disini


Said
ditutulkan nya pake apa ya gan.. trs shamponya ex nya apa ya? kl yg pake conditiner boleh gak.. tks infonya
Said
ditutulkan pake busa, untuk samponya silahkan mau pake merk apa saja G masalah..... kl pake conditioner belum pernah coba gan tapi mungkin hasilnya kurang bagus karena conditioner keliatannya tidak mengandung busa/sabun
Said
kalo cara bikin urat petir cat bisa bisa ngk ya di kasih tau
Said
Untuk beli catnya itu jenis cat p..
Said
Klo cara buat efek serat kayu bagaimana carany boleh kasi tau gk...
Said
Terima kasih atas jasa cat lapangan basket dan desain grafisnya ya. Gracias!
Said
jasa desain berkualitas jasa desain logo